Dalam dunia bisnis, inovasi adalah sebuah keniscayaan. Perusahaan yang tidak melakukan inovasi lambat laun akan dimakan oleh kompetitornya yang bahkan pendatang baru. Ayam Goreng Fatmawati sebagai restoran yang beroperasi sejak 1986 di Bogor dan mulai difranchisekan sejak tahun 2000 dibawah bendera PT. Ayam Goreng Fatmawati Indoensia terus melakukan inovasi dalam upaya memenangkan persaingan.
Ayam Goreng Fatmawati terus melakukan pengembangan produk, penyempurnaan standar pelayanan dan up selling skill, metode training dan lain-lain. Dalam bulan November 2009 ini. kembali Ayam Goreng Fatmawati melakukan pengembangan, kali ini yang jadi titik pengembangan adalah tampilan outlet. Menurut teori, tampilan outlet yang menarik akan berpengaruh terhadap jumlah prospek/calon konsumen. Sebagai suatu sistem yang terintegrasi, perubahan tampilan outlet ini didukung pula dengan kemampuan "up selling skill" para karyawan yang telah dipersiapkan pada pertengahan tahun 2009 yang lalu. Dengan "up selling skill" yang baik, tentunya prospek yang semakin banyak ini akan juga lebih banyak yang dapat dikonversi menjadi customer yang melakukan pembelian.
Tentunya program ini adalah hasil kerja keras antara franchisor dan franchisee beserta seluruh jajaran karyawannya. Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh pihak yang terlibat.
SMS Center. +62 813 1917 8155
Tidak ada komentar:
Posting Komentar